Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kelebihan realme Narzo 50A Prime yang Pas Buat Kamu

Guys, tahu enggak sih kalau realme itu merupakan perusahaan elektronik terbesar yang berpusat di Shenzhen, Tiongkok? Yes, perusahaan ini didirikan pada tahun 2018 oleh Sky Li dan telah tersebar di beberapa negara, salah satunya di Indonesia. Di mana terdapat banyak produk yang telah dirilis oleh realme seperti ponsel, smart TV, perangkat game, dan aksesoris ponsel. Membuat kita dapat menemukan official store realme yang telah tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Nah, baru-baru ini, tepatnya pada tanggal 22 Maret 2022, realme telah merilis ponsel baru mereka yaitu realme Narzo 50A Prime. Kamu dapat membelinya secara online maupun offline di toko resmi mereka di kotamu, namun sistem pembelian masih berupa pre-order yaaa, karena ketersediaan yang terbatas. 

Well, ponsel ini memiliki banyak peminat karena kelebihan yang dimiliki dengan didesain begitu modern dan lebih update. Lebih lengkapnya, yuks kita ulas kelebihan realme marzo 50A prime yang begitu diincar oleh banyak orang!

Kelebihan realme Narzo 50A Prime yang Pas Buat Kamu


1. Performa cepat dan tampilan yang lebih jelas

Salah satu kelebihan realme marzo 50A prime adalah performanya yang lebih cepat dan dilengkapi dengan tampilan layar yang lebih jelas. Ponsel ini dirilis alam dua warna yaitu Flash Black, dan Flash Blue.

Ponsel ini didesain dengan ukuran yang lebih tipis yaitu 8.1mm. Ini bertujuan agar ponsel dapat digenggam lebih nyaman dan lebih mudah dibawa kemanapun kamu pergi tanpa perlu merasa ponsel terlalu besar di saku atau mengambil banyak ruang di dalam tasmu.

Ponsel ini juga merupakan series paling tipis dalam seri Narzo oleh realme. Selain itu, ponsel ini dilengkapi dengan desain tekstur kevlar untuk performa ponsel yang lebih cepat. Dilengkapi dengan display layar penuh berukuran 6.6inchi yang akan membuat tampilan layar lebih penuh, detail, dan tajam. Ini juga mendukung ponsel jika dirimu ingin menggunakannya untuk bermain game.

2. Daya tahan yang awet

Selain itu, realme narzo 50A prime juga memiliki daya tahan yang cukup awet. Sebab, dilengkapi dengan baterai berukuran 5000mAh yang memiliki performa besar dan dapat kamu gunakan sepanjang hari tanpa rasa khawatir baterai akan cepat habis.

Sehingga kamu dapat menggunakan ponsel untuk menonton video favoritmu di youtube selama 17 jam, mengurus aneka pekerjaan melalui aplikasi pesan instan selama 19 jam, melakukan panggilan selama 49 jam, bahkan bermain game hingga 8 jam – baterai ponsel akan tetap awet!

Oia, ponsel ini juga dilengkapi dengan mode hemat daya super yang dapat kamu gunakan saat daya baterai menunjukkan 5% karena akan membuat ponsel lebih tahan terlebih jika dirimu butuh melakukan panggilan yang mendesak. Baterai ponsel ini juga bersifat fast charging dengan daya 18W sehingga dapat kamu gunakan lagi dengan cepat.


3. Penyimpanan Lebih Besar

Next, ponsel ini juga cocok untuk kamu yang membutuhkan ruang penyimpanan yang lebih besar untuk mendukung pekerjaan. Sebab, ponsel ini telah dilengkapi dengan prosesor tipe Unisoc T612. Ini akan memberikan ruang yang cukup besar untuk menyimpan aplikasi ataupun dokumen milikmu.

Selain itu, prosesor ini dilengkapi dengan AnTuTu Benchmark 224.223 yang akan membuat kinerja ponsel lebih stabil dan lancar terutama saat kamu bermain game. Prosesor 12nm yang dimiliki realme Narzo 50A Prime ini membuatnya lebih canggih, terlebih dilengkapi dengan arsitektur CPU octa-core yang akan membuat kinerja ponsel lebih efisien dan lancar.


4. Hasil kamera yang lebih jelas

Kemudian, kelebihan realme narzo 50A prime lainnya terdapat pada kamera. Terdapat 3 jenis kamera yaitu kamera utama berukuran 50MP al triple, kamera dengan fitur potret B&W, dan kamera lensa Makro. Kamera 50MP akan menghasilkan gambar yang lebih luas dan tajam. Sementara kamera lensa mikro dan B&W akan menghasilkan gambar yang lebih detail dan jernih.

Enggak itu saja, kamu juga dapat mengambil gambar dengan fitur hitam putih dengan hasil yang lebih jelas. Terdapat juga kamera depan dengan ukuran 8MP yang akan membuat tangkapan gambarmu lebih fokus dan jernih. Ini akan sangat menguntungkan kamu terutama jika memang dirimu menyukai photografi.


5. Sensor dan koneksi yang luas

Well, yang paling penting adalah ponsel ini juga dilengkapi dengan fast-side fingerprint sebagai sensor pada ponsel. Kamu cukup menyentuh jarimu ke sisi ponsel dan layar akan terbuka dengan cepat. Ini juga akan membuat ponsel lebih aman saat digunakan.

Oia, terdapat juga 3-card slot dengan memori tambahan 1TB yang akan membuat ponsel memiliki memori yang lebih besar. Dan kamu pun dapat menjangkau setiap informasi dan pesan dengan lebih cepat karena telah didukung oleh jaringan 5G dan LTE.

So Guys, itulah kelebihan realme narzo 50A Prime yang perlu kamu ketahui. 
Gimana, penasaran? 

Kamu dapat membelinya secara offline di toko resmi yang tersebar di berbagai kota di Indonesia dan cara online melalui website resmi realme yaaa... Ingat, pembelian akan dilakukan dengan sistem pre-order karena peminat realme yang meningkat!💖


Happy Sharing

Dian Restu Agustina







Dian Restu Agustina
Dian Restu Agustina Hi! I'm Dian! A wife and mother of two. Blogger living in Jakarta. Traveler at heart. Drinker of coffee

1 komentar untuk "Kelebihan realme Narzo 50A Prime yang Pas Buat Kamu"

  1. pas banget artikel ini, dari kapan hari aku penasaran sama Realme mbak
    kapasitas batreinya udah gede ya ini

    BalasHapus