Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kedinginan di Skotlandia Gara-Gara Alarm Kebakaran

Kedinginan di Skotlandia gara-gara alarm kebakaran? Pernah saya!! Hiks...Ceritanya bermula belum sampai setengah jam saya dan suami memasuki kamar hotel kami di pusat kota Edinburgh, Skotlandia. Selama itu pula saya masih berkeliling ruangan mengagumi pernak-pernik yang ada di dalamnya. Bukan karena desain atau kemewahannya yang bikin saya terpana. Tapi karena fasilitasnya yang ramah untuk penyandang disabilitas.





Mulai dari pintu yang lebar sehingga mudah dimasuki pengguna kursi roda. Lantai kamar parket dan bukan karpet. Beberapa sudut diberi tali yang saat situasi darurat bisa ditarik hingga alarm akan berbunyi. Pintu kamar mandinya lebar dengan model geser dan lantai bertekstur kasar. Dan ada beberapa pegangan ditempatkan di dinding jika diperlukan. Benar-benar hotel yang akan membuat kaum disabilitas menginap dengan sangat nyaman.

Hingga tiba-tiba, kekaguman saya dikagetkan oleh suara kencang alarm di dalam ruangan. Saya dan suami awalnya mengira ini hanya alarm kamar karena kami tidak sengaja menarik talinya. Tapi setelah didengarkan baik-baik ternyata alarm kebakaran yang berbunyi di gedung ini. Bergegas kami pun keluar kamar menuju tangga darurat yang di tiap lorong petunjuknya jelas tertera. 

Mulanya kepanikan saya menggila, tapi melihat tamu hotel lainnya yang keluar dengan tertib saya pun lebih tenang jadinya. Sesampai di titik kumpul, yakni di halaman sisi gedung sebelah kanan barulah saya sadar terlupa akan satu hal.




Ya, saya dan suami lupa mengenakan pakaian hangat kami, coat, syal dan kawan-kawannya tertinggal di kamar. Padahal suhu saat itu 6 derajat Celcius, cuaca berawan dengan kondisi hujan baru saja berlalu. Jadi, dinginnya ituuu, brrrrr bikin bibir saya rasanya kelu!😭

Saya lihat di sekitar, para tamu juga memakai baju seadanya. Maklum suasana darurat begini enggak ada yang menduga sebelumnya. Pasti banyak yang enggak kepikiran hingga saya juga melihat wajah-wajah kedinginan. Meski, saya yakin wisatawan dari negara dua musim seperti saya pasti merasa lebih beku dibanding yang lainnya. Beneran, sampai menggigil saya dibuatnya.

Dinginnyaaaa!!



Tak lama berselang, pasukan pemadam kebakaran pun datang. Sementara mereka mencari sumber permasalahan, kami diminta tetap berada di luar. Saya nyaris enggak kuat lagi dengan dinginnya udara saat pemandu wisata kami tiba-tiba datang jadi dewi penyelamat keadaan darurat ini.

Ia meminta saya dan rombongan memasuki bis wisata yang baru saja tiba yang pastinya lebih hangat karena ada pemanas ruangannya. Dan dimintanya sopir membawa kami keliling kota Edinburgh sembari menunggu petugas PMK menyelesaikan tugasnya.




Lumayaaan, kami pun diajak mengitari kota yang saya injak pertama kali tadi pagi. Menyusuri jalanan bertabur bangunan menakjubkan yang bergaya abad pertengahan. Melewati lagi Holyroodhouse Palace, kediaman Raja Skotlandia sejak abad 16 yang sampai sekarang masih difungsikan sebagai tempat seremonial kerajaan. Melalui Edinburgh Castle, landmark kota yang berujud kastil berdesain benteng khas Eropa yang berdiri di atas bekas gunung berapi. Melintasi Royal Mile, jalanan yang menghubungkan kedua bangunan tadi yang selalu ramai dengan wisatawan lantaran dipenuhi bangunan indah yang memanjakan mata, para seniman dengan atraksinya juga restoran dan toko souvenir yang menggoda. Juga menyusuri berbagai tempat lainnya yang tak kalah cantik dan menarik di ibukota sekaligus kota terbesar kedua di Skotlandia.




Putar-putar kota yang tak hanya menghangatkan badan tapi juga meredam gusar akan kejadian alarm kebakaran. Dan, ketika kembali ke hotel dan menemui situasi aman, saya pun bernapas lega. Ternyata penyebabnya, "sepele" saja, Sepertinya ada tamu yang menghasilkan "asap" di kamarnya. Entah itu asap rokok, asap dari rice cooker atau apalah, enggak ada penjelasan lebih lanjut dari pihak hotelnya.

Duh! Bikin heboh orang sekampung aja...

Tapi yang penting, kepanikan saya sudah sirna. Dan perjalanan mengesankan yang dibumbui cerita kedinginan akibat alarm kebakaran ini akan saya kenang seumur hidup saya. 

Kalau dirimu, pernahkah punya cerita yang sama?💙




*Artikel yang sudah disunting tayang di Travel Detik
#ODOP
#EstrilookCommunity
#Day14



Work-Travel-Save-Repeat


Dian Restu Agustina







Dian Restu Agustina
Dian Restu Agustina Hi! I'm Dian! A wife and mother of two. Blogger living in Jakarta. Traveler at heart. Drinker of coffee

2 komentar untuk "Kedinginan di Skotlandia Gara-Gara Alarm Kebakaran"

  1. 6 derajat wow banget tuh dinginnya. kmrn di sini 13 aja selimut ama jaketan tidurnya

    BalasHapus