Yuk Bantu Anak Lebih Kreatif dan Ceria Bersama Cat Seri Disney dari Avian Brands!
Anak yang kreatif dan ceria menjadi harapan banyak orang tua. Sayangnya, pandemi membuat kreatifitas dan keceriaan anak jadi dibatasi. Karena mereka mesti menjalani Pembelajaran Jarak Jauh dan tidak bisa bebas bermain bersama teman-temannya seperti dulu lagi. Nah, Avian Brands dengan produk terbarunya Cat Seri Disney memberikan solusi atas kegelisahan orang tua terkait dukungan pada kreatifitas anak ini.
Yes, rumah yang saat ini menjadi tempat anak untuk belajar, bermain juga beristirahat adalah tempat teraman. Maka menjadikannya sebagai hunian yang nyaman adalah keharusan. Apalagi kamar, ruangan yang di keseharian dijadikan tempat paling banyak mengabiskan waktu bagi anak. Tentunya, akan menyenangkan bagi mereka jika kamar menjadi ruangan yang bersahabat. Di mana mereka bisa mengembangkan kreatifitas pun menumbuhkan keceriaan tanpa batas.
Tips Mendekorasi Kamar Anak
Nah, untuk membuat anak bisa nyaman tidur di kamarnya tentu orang tua harus memperhatikan beberapa hal. Mendekorasi dan menata kamar yang kreatif dan nyaman untuk anak akan membuat mereka lebih mandiri dan juga makin nyaman pasti. Sehingga mereka bisa betah menghabiskan waktu bermain, belajar, hingga beristirahat di kamar mereka sendiri.
Lalu apa saja tips mendesain kamar untuk anak?
1. Pencahayaan
Pencahayaan penting diperhatikan demi kesehatan mata dan kenyamanan anak kita. Pencahayaan yang buruk tidak hanya membuat kesehatan mata anak memburuk tapi juga memberikan kesan ruang yang menyeramkan sehingga bisa membuat anak ketakutan.
2. Perabotan
Pilihlah perabotan yang ramah anak seperti: tidak lancip, tidak mudah pecah, juga tinggi dan besaran perabot perlu dipertimbangkan agar tidak membahayakan.
3. Tata Letak
Letakkan perabotan atau peralatan yang utama di area yang mudah dijangkau mereka, dan perabot lain disisihkan saja. Tujuannya agar perabotan tidak membatasi ruang gerak anak, sehingga anak-anak dapat bebas bergerak.
4. Area Penyimpanan
Tempatkan ruang penyimpanan di kamar untuk mengajari anak menyimpan mainan dan barang-barangnya kembali ke tempatnya. Ini membuat mereka akan dengan mudah mengambil kembali barang di tempat tersedia, juga kamar akan menjadi lebih rapi dan tidak berserakan sehingga aman untuk anak berkegiatan.
5. Pemilihan Warna
Sesuaikan konsep desain kamar anak dengan kepribadian mereka. Jika ada hal atau kegiatan yang mereka senangi, maka kamar dapat dihias dengan ornamen seputar ini. Namun jika tak ada, kamar bisa didesain dengan tema sederhana namun mudah untuk di mix and match dengan perabotan yang ada. Atau utamakan pada pemilihan warna sehingga suasana kamar makin nyaman dan ceria.
Cat Seri Disney dari Avian Brands
Nah, senangnya kini ada solusi untuk menjawab kebutuhan akan warna yang membuat anak lebih kreatif dan ceria. Di mana Avian Brands bersama dengan Disney menghadirkan produk baru bagi keluarga Indonesia melalui produk Cat Seri Disney.
Menariknya, cat Seri Disney dari Avian Brands ini bukan hanya cat tembok biasa, karena punya banyak keunggulan, diantaranya:
- Semua produk Cat Seri Disney merupakan produk yang ramah lingkungan
- Aman digunakan oleh keluarga di rumah karena tidak mengandung zat berbahaya (tanpa merkuri, formaldehyde)
- Kadar VOC (Volatile Organic Compound) yang sangat rendah
- Seluruh produk Cat Seri Disney memiliki sertifikat Green Label Singapore
Yup, kali ini rangkaian Produk Cat Seri Disney dari Avian Brands hadir dengan cat anti bakteri dan juga cat dengan efek spesial untuk menemani buah hati, yakni:
- Cat Tembok Interior Everglo Kids Care
Hasil akhir yang ditampilkan oleh Cat Tembok Everglo Kids Care adalah mengkilap atau glossy, sehingga sangat cocok untuk buah hati yang sedang seru-serunya menuangkan kreativitas dengan corat-coret dinding kamar mereka. Pasalnya, cat tembok premium ini mudah untuk dibersihkan dan tersedia dalam 888 pilihan warna dengan kualitas anti bakteri, tahan sikat atau gosokan dan kotoran tidak mudah menempel. Sehingga impian untuk menciptakan ruang kamar anak tampak mewah, memikat dan sehat dapat terwujud dengan Cat Tembok Everglo Kids Care!
- Cat Efek Spesial HomeDeco Glow in the Dark
Dengan berbahan dasar air, cat Glow in the Dark ini pastinya aman sekaligus mudah diterapkan pada kamar si kecil. Membuat aktivitas #DiRumahAja akan jauh lebih menyenangkan dengan memberikan nuansa berbeda pada kamar mereka. Yes, HomeDeco Glow in the Dark, cat phosphorescence berbahan dasar air yang dapat menyala/berpendar dalam keadaan gelap ini dilengkapi dengan stensil karakter favorit anak. Sehingga siluet karakter Disney yang diaplikasikan dapat berkilau saat lampu kamar anak dipadamkan. Pasti bakal menyenangkan melihat siluet karakter idola mereka ada di kamar, kan? Dan, asyiknya lagi, stensil karakter favorit anak ini lengkap bisa didapatkan di website Avian Brands juga, lho! Wah!!
- Cat Tembok Interior Avitex 4kids
Tersedia dalam 170 varian warna, produk cat tembok Interior Avitex 4kids, siap membantu kita untuk mewujudkan interior rumah yang ceria dan menyenangkan bagi putra-putri. Yes, cat interior yang dilengkapi dengan formula anti bakteri ini, mampu menutup ketidaksempurnaan tembok, anti jamur dan lumut, sehingga kamar anak tetap dalam kondisi bersih, sehat dan terbebas dari kuman maupun bakteri. Sehingga akan terwujud kamar tidur anak yang sehat dan aman melalui sentuhan cat dari Cat Tembok Avitex 4kids ini.
- Cat Efek Spesial HomeDeco Glitz
Well, tidak hanya dinding, produk cat glitter juga bisa kita aplikasikan di semua media interior, furnitur maupun kerajinan tangan. Caranya, kita bisa menghadirkan dunia imajinasi anak lewat HomeDeco Glitz yang hadir dalam 2 varian warna, yaitu gold dan silver. Berbahan dasar air dengan nuansa tekstur glitter yang berkilau, cat ini dapat diaplikasikan dengan mudah menggunakan roller/kuas. Bagusnya, cat dengan special efek HomeDeco Glitz ini bebas timbal dan merkuri, tahan lama serta ramah lingkungan. Tentunya dapat menjadi alternatif menarik untuk memberikan kesan mewah dan menampilkan tema Disney kesayangan di kamar anak atau ruang bermainnya. Oh ya, sandingkan dengan sorotan lampu pada bidang yang diaplikasikan HomeDeco Glitz agar tampilan nampak maksimal, makin berkilau nan menawan!
- Cat Efek Spesial HomeDeco Magnetic
Kemudian, Avian Brands juga menghadirkan produk cat dengan efek spesial HomeDeco Magnetic, di mana dinding kamar si kecil dapat menjadi wadah untuknya berkreasi bahkan memajang karya-karya mereka. Cat dengan spesial efek HomeDeco Magnetic yang tersedia dalam warna black diamond ini memberi hasil akhir yang matt. Oh ya, sebelumnya dinding/tembok terlebih dahulu dilapisi dengan cat tembok, seperti Cat Tembok Avitex 4kids maupun Cat Tembok Everglo Kids Care yang tanpa mengurangi daya rekat, sehingga bidang magnetic pada dinding dapat dijadikan elemen desain yang unik sesuai pilihan warna favorit mereka.
Nah, dengan mengaplikasikan produk ini sebanyak 2-3 lapis, hasil akhirnya dapat menarik magnet dengan kuat sehingga magnet langsung menempel ke dinding kamar si kecil. Yang memberikan alternatif media permainan sehingga tidak terlalu mengandalkan gadget yang bisa berdampak buruk pada anak.
Yuk, hadirkan keajaiban bersama produk Cat Seri Disney dari Avian Brands!
See, jangan biarkan pandemi membuat kreatifitas dan keceriaan anak jadi terhambat. Dukung anak tetap kreatif dan ceria juga merasa aman dan nyaman di kamarnya. Hadirkan keajaiban bersama Cat Seri Disney dari Avian Brands agar mereka bisa belajar, bermain dan beristirahat dengan bahagia. Karena, jika anak bahagia, seluruh keluarga pun akan lebih happy pastinya!
Selamat mencoba, semoga infonya bermanfaat dan semoga kita semua selalu sehat!💖
Avian Brands
IG: avianbrands | FB: Avian brands | Youtube: Avian Brands
#KeajaibanDisetiapRuangan #ProdukCatDisney #CatGlowInTheDark #CatMagnetic #CatGlitter
play the day away
Terima kasih sudah singgah....
BalasHapusAvian ini kaya ngerti banget kebutuhan saat ini. Selama sekian waktu di rumah anak-anak pasti bosan. Nah kalau dekorasi rumah dibuat seperti dunia mereka, pasti akan berbeda. Jadi tetap happy meski masih harus lanjut di rumah saja
BalasHapusBener, bikin anak makin hepii, pasti
HapusWow cat Avian ada seri Disney jadi makin keren aja, bagus banget nih inovasinya pasti anak-anak suka dengan pilihan warnanya
BalasHapusiyes, pilihan warnany ceria nih
HapusWaah aku penasaran Ama yg cat efek glow in the dark nya mba. Kereeeen sih baru dibayangin. Anakku ntr lagi udh hrs pisah kamar. Nah aku udh plan mau ngubah 1 kamar sekalian di tata ulang termasuk cat. Cakeeep nih kayaknya pake Avian seri Disney :D. Si Kaka juga bisa betah.
BalasHapusYuk, cobain biar si kaka makin betah
HapusSeri Disney dari Avian ni cocok bgt buat anak anak, sudah pasti disuka, soalnya warnanya cerah n bgs2 😀
BalasHapusIya, cerah ceria pas buat anak-anak ya
Hapusmakin seru tinggal di rumah dong kalau ada cat seperti Avian Brand. Variasi glow in the dark dan glitter bagus banget dan bikin penasaran. Seperti apa kamar anakku nanti jika didekorasi dengan cat ini.. Wow
BalasHapusYuk dekor juga Kak
HapusPackaging Avian terbaru seri Disney ini kekinian bangetttt, gak ngebosenin. Mandangin kaleng catnya saja sudah wah ekspektasi kita ya mba, apalagi lihat hasilnya. Masya Allah.
BalasHapusBeneran deh ini Mba Dian, saya udah baca 2-3 artikel tentang cat terbaru Avian Brands ini. Beneran itu glow in the dark? Penasaran saya gimana hasilnya.
Iya, bikin glow in the dark ini
HapusLucu bgt si desain cover catnya.
BalasHapusPasti seru nge cat kamar anak sesuai warna kesukaan mereka. Apalagi klo sikecil dilibatkan saat proses pengecatan. Wahh bisa sambil main. Hihi
Nah, seru tuh anak-anak dilibatkan juga
HapusAku suka banget lihat warna cat Avian cerah ceria gitu warnanya apalgi buat dekor kamar anak seperti di taman bermain hihi fun pasti anak2 kalau kamarnya di cat seri Disney ini
BalasHapusBeneran bikin fun yak
Hapusternyata banyak yaa cat Avian untuk kids, melihat saja sudah pasti makin semangat untuk cat kamar si anak karena yakin pasti mereka suka
BalasHapusYes, makin semangat anaknya
HapusLama gak ke toko bangunan, jadi gak pernah tau kalo ada cat tembok Avian untuk anak-anak. Anak-anak memang suka warna warni yang mencolok, boleh juga nih dicoba cat temboknya untuk anak2, thanks ya kak Dian infonya. Sudah kubaca artikelnya :)
BalasHapusSama-sama
HapusWaah mantap banget nih mba aku jadi auto ngiler dan pengen cat kamar yg glow inthe dark. otw cek harga aaahhh
BalasHapusyuk kepoin ya
HapusKeren ya Avian mengeluarkan cat Disney series. Salah satu hal yg saya notice ternyata series ini punya kelebihan ramah lingkungan.😍
BalasHapusyes, ramah lingkungan ini
HapusBrand Avian tahu bahwa ada ortu yang selalu sangat konsern dengan apa yang dinikmati anakknya, bahkan ruangan dan segala yang di sana.
BalasHapusBtw, makasih untuk tips kamar anaknya.
Sama-sama, semoga bermanfaat
HapusCat temboknya unyu unyu banget sih. gemesin. jadi pengen ngecat kamar anak anak deh.
BalasHapusKeren juga ya ada cat model glow in the dark begini. Rasanya anak-anak justru makin betah saat lampu dimatikan lalu muncul karakter favorit mereka dari Disney. Nice jod Avian.
BalasHapuscat seri disney dari avian ini keren banget ya... tentunya selain cocok dengan anak-anak juga aman secara kesehatan ya. semoga anak semakin betah di ru8mah
BalasHapusSemoga saya segera mendapatkan rumah permanen biar bisa puas ngecat, terutama kamar anak, dengan cat Avian ini. Sumpah, mupeng banget.
BalasHapusAnakku langsung merengek minta dibeliin cat ini, Mbaaak. Yang magnetik itu beneran bagus banget, lho. Sukses bikin anak kreatif. Apalagi pilihan warna Avian ini banyak, anak puas mainin warna. Berasa pake krayon katanya. Hahaha.
BalasHapusWarna jadi elemen penting buatku
BalasHapuspernah kubaca, soal warna itu bukan hanya anak suka warna apa
tapi kita bs menentukan warna ut mendukung kepribadian dia kayak apa